Terkadang karena kesibukan dan kelelahan, begitu masuk kamar dan “melihat bantal”, seseorang langsung tertidur. Kebiasaan baik sebelum tidur ini bisa dilakukan sehari – hari dan diajarkan pada buah hati kita.
Masih sempat doing these? Sebaiknya iya, 🙂
1. Gosok gigi
“Forty-three percent of women say they don’t brush their teeth before they go to bed at night,” dr. Oz
Sewaktu tidur, seluruh kuman dan bakteri bisa bebas berkembang biak. Menggosok gigi sebelum tidur membantu menghilangkan bakteri dan sisa makanan dari gigi dan garis gusi. Pada waktu tidur juga, produksi air liur juga menurun, padahal air liur berfungsi untuk mencegah endapan sisa makanan dsb di gigi.
2. Cuci muka
Membersihkan sisa apapun di wajah serta membantu penyerapan produk perawatan wajah di malam hari.
3. Bersih – bersih badan
Bukan mandi, tetapi sekedar bersih – bersih badan. Waktu kecil, kita sering diminta cuci tangan dan kaki, ya sejenis itulah. Tujuannya untuk mengangkat kulit mati dan mencegah perlekatan kotoran lebih lama.
4. Ganti baju
Baju yg sudah dipakai seharian, sangat tidak baik dipakai tidur, meskipun aktivitasnya tidak begitu tinggi. Mengganti baju tidur, bisa membuat badan lebih segar ketika tidur.
5. Minum obat / vitamin / suplemen
Pada saat tidur, metabolisme tubuh mengalami perbaikan dan detoksifikasi. Beberapa obat sistemik (yg bekerja mengatur sistem tubuh, seperti obat kolesterol, asam urat, dsb) baik bekerja ketika tidur. Vitamin dan suplemen juga dapat diproses maksimal saat tidur.
Minum air putih
Minum air putih sangat baik sebelum tidur, karena sepanjang tidur, tubuh bermetabolisme dan needs water.
Berapa banyak? Secukupnya saja, tergantung aktivitas badan kita dan jangan sampai membuat sering berkemih.
6. Memakai body care & produk perawatan lainnya
Ketika selesai bersih – bersih, bisa dilanjutkan dengan memakai produk body care. Pemakaiannya ini sebaiknya minimal 15 menit sebelum tidur agar terserap kulit dan tidak mengotori bantal/tempat tidur.
Kebiasaan baik sebelum tidur sangat sederhana tetapi dapat memberikan hasil yang maksimal bagi kesehatan.
Have a nice and fresh sleep!