PT Tekno Medicalogy adalah distributor resmi alat kesehatan | Izin PAK:  FK.01.01/VI/163/2017
Kategori Produk

Penghangat Botol Susu

Penghangat botol susu atau bottle warmer adalah salah satu perangkat dengan teknologi pemanasan yang canggih dan efisien, yang digunakan untuk pemanasan berbagai jenis botol bayi. Selain berfungsi memanaskan botol berisi susu, bottle warmer juga dapat memanaskan makanan bayi, bubur, nasi, sereal, dll

There are no products in this category

Penghangat botol susu akan sangat membantu mempersingkat waktu pada saat menyajikan susu pada bayi. Pada umumnya susu atau ASI yang disimpan sebagai stock akan mengalami proses pembekuan dan pendinginan agar dapat bertahan lama. Bottle warmer inilah yang dapat membantu untuk menghangatkan susu atau ASI sehingga bayi nyaman menyusu. Keunggulan bottle warmer selain mudah untuk digunakan, harganya murah dan lebih aman daripada menggunakan microwave, sebab microwave dapat meninggalkan titik panas pada botol susu sehingga dikhawatirkan dapat membuat mulut bayi terbakar. Selain itu bentuknya portable dan ringan, sehingga mudah dibawa dan digunakan di kendaraan maupun tempat lain. Penghangat botol susu mungkin tidak membuat cepat panas seperti microwave, tetapi penghangat botol susu lebih cepat memanaskan daripada meletakkan botol pada air hangat untuk menghangatkan dengan cara perlahan. Biasanya dibutuhkan waktu sekitar satu sampai dua menit untuk memanaskan, tergantung dari seberapa dingin suhu awal dari susu dan seberapa banyak susu di dalam botol. Jenis penghangat botol susu ada yang elektrik (membutuhkan listrik) dan ada yang berupa pack (tanpa listrik). Merk penghangat botol susu antara lain Beurer, Crown, MotherCare, Avent, dll. Medicalogy jual penghangat botol susu dengan kualitas terbaik dan harga terjangkau. Beli penghangat botol susu di Medicalogy dengan garansi alat resmi serta after sales service yang mudah diakses. Penghangat botol susu di Medicalogy dijamin 100% asli dan baru.